Di sela-sela sibuknya pelaksanaan tugas dalam melaksanakan pendampingan dan mengawal bantuan sosial PKH bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Di bulan puasa Ramadhan 1440 H ini seluruh SDM Pelaksana PKH Kabupaten Demak menggelar kegiatan bakti sosial dengan tajuk “Bagi Takjil Gratis dan Bukber On The Road” (23/05/19). Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh SDM Pelaksana PKH dari unsur Pendamping Sosial, Administrator Pangkalan Data, Pekerja Sosial Supervisor dan Koordinator Kabupaten. Turut hadir pula dalam kegiatan tersebut adalah Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial (Linjamsos), Dinsos P2PA Kab. Demak, Titik Budiyanti, SH, MH, beserta jajaran dari Bidang Linjamsos.

Dalam meningkatkan kepedulian antar sesama bisa dengan cara berbagi kepada yang membutuhkan dimulai dari berbagi hal sederhana lingkungan sekitar kita. Semangat tersebut yang memicu pelaksanaan kegiatan tersebut. Disiapkan sebanyak 1000 takjil untuk dibagikan kepada para pengguna jalan yang melintas di jalan utama Alun-alun Simpang Enam Demak serta kaum dhuafa yang berada disekitaran area tersebut sebagai sasaran supaya bisa untuk menyegerakan berbuka puasa. Masih di tempat yang sama, acara dilanjutkan dengan kegiatan buka bersama seluruh SDM PKH dengan kemasan yang sederhana. Hal ini diharapkan mampu menjadi perekat serta meningkatkan kekompakan dan kerjasama antar sesama SDM sehingga bisa meningkatkan kinerja menjadi lebih baik. Acara ditutup dengan sholat maghrib berjamaah.

 

Bagi Takjil Gratis dan Bukber On The Road SDM Pelaksana PKH Demak

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *